This is default featured slide 1 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.

This is default featured slide 2 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.

This is default featured slide 3 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.

This is default featured slide 4 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.

This is default featured slide 5 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.

Kamis, 20 Februari 2025

Polres Cirebon Kota Gelar Apel Siaga 1 Jelang Pelantikan Kepala Daerah di Istana Negara



POLRES CIREBON KOTA.– Menjelang pelantikan kepala daerah di Istana Negara oleh Presiden Republik Indonesia, Polres Cirebon Kota menggelar Apel Siaga 1 di Lapangan Apel Polres Cirebon Kota, Kamis (20/2/2025). 

Apel yang berlangsung dari pukul 07.30 hingga 08.05 WIB ini dipimpin langsung oleh Kapolres Cirebon Kota AKBP Eko Iskandar, S.H., S.I.K., M.Si., dan dihadiri oleh Wakapolres KOMPOL Rizky Adi Saputro, S.H., S.I.K., PJU, Kapolsek, Perwira, Bintara, serta ASN Polres Cirebon Kota.

Dalam arahannya, AKBP Eko Iskandar menekankan pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) selama proses pelantikan berlangsung. 

Beliau mengapresiasi kerja keras seluruh personel dalam menjaga situasi kondusif selama dua minggu terakhir.

"Alhamdulillah, situasi kamtibmas dalam dua minggu terakhir aman dan kondusif tanpa adanya pelanggaran anggota. Saya ucapkan terima kasih, dan mari kita pertahankan kondisi ini," ujar Kapolres.

Selain itu, beliau menekankan kesiapan regu kontinjensi sebagai kekuatan cadangan jika diperlukan dalam kondisi darurat. 

Kapolres juga mengingatkan pentingnya kepekaan terhadap situasi lokal maupun nasional, serta perlunya memberikan informasi yang akurat untuk menghindari kesalahan dalam mitigasi.

"Kita harus bekerja sesuai SOP dan tidak perlu takut selama menjalankan tugas dengan benar. Selain itu, saya instruksikan pemasangan CCTV di ruang pemeriksaan agar kita memiliki bukti jika ada komplain dari masyarakat," tambahnya.

Apel ini tidak hanya bertujuan sebagai bentuk kesiapsiagaan menjelang pelantikan kepala daerah, tetapi juga sebagai sarana evaluasi kinerja serta perencanaan langkah strategis ke depan dalam menjaga stabilitas keamanan di wilayah hukum Polres Cirebon Kota.

Dengan pelaksanaan apel ini, diharapkan personel kepolisian semakin siap dalam menghadapi berbagai situasi serta terus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

((Red.)) 

Kasespim Polri Pimpin Langsung Kegiatan Pelatihan Management Training Course Level III Serdik Sespimmen ke-65 di Polres Cirebon Kota



POLRES CIREBON KOTA. – Kepolisian Resor (Polres) Cirebon Kota menggelar kegiatan penerimaan siswa didik (Serdik) Sekolah Staf dan Pimpinan Menengah (Sespimmen) ke-65 tahun 2025 sekaligus pembukaan pelatihan Management Training Course Level III. Acara ini berlangsung pada Kamis (20/2/2025) di Aula Catur Prasetya, Polres Cirebon Kota, Jalan Veteran No.5 Kota Cirebon.

Hadir dalam kegiatan ini, Kasespim Polri Irjen Pol. Dr. Rudi Darmoko, S.I.K., M.Si., Kapolres Cirebon Kota AKBP Eko Iskandar, S.H., S.I.K., M.Si., Wakapolres Cirebon Kota Kompol Rizky Adi Saputro, S.H., S.I.K., serta para pejabat Sespim Polri dan Serdik Sespimmen ke-65.

Dalam sambutannya, Kapolres Cirebon Kota AKBP Eko Iskandar menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari pelatihan manajemen kepemimpinan di tingkat Polri. 

"Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan keterampilan kepemimpinan serta manajemen bagi peserta didik, sehingga dapat lebih profesional dalam menjalankan tugas di masa depan," ujarnya.

Selain itu, dalam kegiatan ini juga dilakukan pengisian kuesioner serta sesi tanya jawab antara Serdik Sespimmen dengan perwakilan berbagai instansi terkait, baik dari internal Polres Cirebon Kota seperti Kapolres, Wakapolres, Penyidik Narkoba, Kasat Binmas, dan Kasi Propam, maupun instansi eksternal seperti BNNK, Kejaksaan, Kodim, Kalapas, Dinsos, LSM, Disdik, dan Dinkes.

Pelatihan ini menjadi bagian penting dalam mencetak calon-calon pemimpin Polri yang memiliki wawasan luas, strategi kepemimpinan yang baik, serta kemampuan dalam berkoordinasi dengan berbagai pihak demi keamanan dan ketertiban masyarakat.

((Red.)) 

Rabu, 19 Februari 2025

Peringati HPN 2025, Kapolres Cirebon Kota Hadiri Pelantikan Pengurus PWI Kota Cirebon


POLRES CIREBON KOTA.- Kapolres Cirebon Kota, AKBP Eko Iskandar, S.H., S.I.K., M.Si menghadiri kegiatan Peringatan Hari Pers Nasional (HPN) 2025 Tingkat Kota Cirebon sekaligus pelantikan Pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Cirebon periode 2024-2027. 

Acara yang berlangsung di Ruang Wangsakerta, Gedung Balaikota Cirebon, pada Rabu (19/2/2025) ini dihadiri oleh berbagai unsur Forkopimda, instansi pemerintah, dan stakeholder terkait.

Pj. Wali Kota Cirebon, Drs. Agus Mulyadi, M.Si, dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada pengurus PWI yang baru dilantik dan mengapresiasi peran pers dalam memberikan dukungan terhadap ketahanan pangan di Kota Cirebon.

"Selamat atas pelantikan PWI Kota Cirebon masa bakti 2024-2027. Kami berharap ke depan sinergi antara pers dan pemerintah semakin kuat dalam membangun Cirebon yang lebih baik," ujar Agus Mulyadi.

Sementara itu, Ketua PWI Kota Cirebon yang baru dilantik, Muhammad Alif Santosa, menyampaikan terima kasih atas dukungan semua pihak dalam terselenggaranya acara ini. 

Ia juga menekankan pentingnya menjaga profesionalisme dalam jurnalistik.

Ketua PWI Jawa Barat, Hilman Hidayat, menegaskan bahwa PWI harus terus berpegang pada Undang-Undang Pers dan Kode Etik Jurnalistik. 

"Berita harus disajikan berdasarkan fakta dan data yang objektif. Setelah dilantik, pengurus harus mampu membina anggotanya agar PWI semakin aktif dan berkembang," ungkapnya.

Acara juga diisi dengan diskusi terbuka bertajuk "Urun Rembuk Wartawan Cirebon Membangun Ketahanan Pangan di Daerah" yang menghadirkan Prof. Dr. Ir. Rokhmin Dahuri, M.S., sebagai narasumber.

((Red.)) 

Sat Polairud Polres Cirebon Kota Amankan Wisata Bahari Kejawanan, Ribuan Pengunjung Padati Lokasi


POLRES CIREBON KOTA.– Satuan Polisi Perairan dan Udara (Sat Polairud) Polres Cirebon Kota melaksanakan pengamanan dan monitoring di Wisata Bahari Kejawanan (WBK) pada Kamis (20/2/2025). 

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kasat Polairud, AKP Acep, guna memastikan keamanan dan kenyamanan para wisatawan.

Menurut AKP Acep, jumlah pengunjung pada hari tersebut mencapai 3.663 orang, dengan kendaraan yang masuk terdiri dari 665 unit roda dua (R2), 230 unit roda empat (R4), dan 9 unit bus.

"Kami melakukan pengamanan untuk memastikan kondisi tetap kondusif serta memberikan imbauan kepada para pengunjung agar lebih berhati-hati, terutama saat bermain di pantai," ujar AKP Acep.

Imbauan dan Langkah Pengamanan

Dalam patroli ini, petugas memberikan beberapa imbauan diantaranya, Mengimbau wisatawan dan petugas pengelola WBK untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas).

Memperingatkan pengunjung untuk menjaga barang bawaan dan berhati-hati saat bermain di pantai, terutama anak-anak.

Menginstruksikan petugas pengelola WBK agar terus mengingatkan pengunjung melalui pengeras suara mengenai kondisi cuaca dan keselamatan di laut.

Melaksanakan patroli perairan di sekitar WBK guna memastikan situasi tetap aman.

Dengan langkah-langkah tersebut, situasi di WBK tetap aman dan kondusif meskipun cuaca sempat hujan dengan tinggi gelombang laut berkisar 0,25 hingga 0,75 meter dan kecepatan angin mencapai 8 knot.

"Kami akan terus meningkatkan pengawasan, terutama saat akhir pekan atau hari libur, untuk memastikan keamanan dan kenyamanan wisatawan di Wisata Bahari Kejawanan," tambah AKP Acep.

Sat Polairud Polres Cirebon Kota berkomitmen untuk menjaga keamanan perairan dan objek wisata bahari, sehingga masyarakat dapat menikmati liburan dengan aman dan nyaman.

((Red.)) 

Kapolres Cirebon Kota Jalin Silaturahmi dengan Pimpinan BRI Kartini, Perkuat Sinergi



POLRES CIREBON KOTA. – Kapolres Cirebon Kota AKBP Eko Iskandar, S.H., S.I.K, M.Si., melakukan silaturahmi dengan Pimpinan Cabang BRI Cirebon Kartini, Dodi Wahyu Budiarso, pada Kamis (20/2/2025). 

Pertemuan yang berlangsung di Kantor BRI Kartini, Jalan Kartini No. 85, Kelurahan Sukapura, Kecamatan Kejaksan, Kota Cirebon ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara kepolisian dan perbankan dalam menjaga keamanan serta mendukung perekonomian daerah.

Dalam kegiatan tersebut, Kapolres Cirebon Kota didampingi oleh sejumlah pejabat utama Polres Cirebon Kota, antara lain Kasat Reskrim, AKP Anggi Eko Prasetyo, S.Tr.K., S.I.K., Kasat Intelkam, AKP Iwan, S.H., M.H., Kasat Lantas, AKP Ngadiman, S.Kom, serta Kepala Seksi Keuangan IPTU Suryadi, S.E. Sementara itu, dari pihak BRI, turut hadir Consumer Bisnis Manager, Eko Fajar Noegraha.

Kapolres Cirebon Kota, AKBP Eko Iskandar menyampaikan bahwa kunjungan ini merupakan bentuk sinergi antara kepolisian dan dunia perbankan dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif. 

"Silaturahmi ini menjadi momentum penting bagi kami untuk menjalin komunikasi yang baik dengan dunia perbankan, terutama dalam menjaga keamanan transaksi dan layanan keuangan bagi masyarakat," ujarnya.

Acara ini juga diisi dengan sesi perkenalan dan ramah tamah, yang ditutup dengan sesi foto bersama sebagai simbol kebersamaan. 

Dengan adanya komunikasi yang baik antara kepolisian dan sektor perbankan, diharapkan dapat tercipta lingkungan yang lebih aman serta mendukung pertumbuhan ekonomi di Kota Cirebon.

((Red.)) 

Senin, 17 Februari 2025

Sat Polairud Polres Cirebon Kota Gelar Patroli Perairan, Pastikan Keamanan dan Keselamatan Pelayaran


POLRES CIREBON KOTA.– Satuan Polisi Perairan dan Udara (Sat Polairud) Polres Cirebon Kota melaksanakan patroli rutin di perairan Kejawanan, Pelabuhan Cirebon, hingga perairan Mundu, Selasa (18/2/2025). 

Patroli ini bertujuan menjaga keamanan pelayaran serta memberikan imbauan kepada para awak kapal dan nelayan.

Kasat Polairud Polres Cirebon Kota, AKP Acep, menyampaikan bahwa patroli dimulai pukul 09.30 WIB dengan kapal Pol VIII-1451 berangkat dari Dermaga PPN Kejawanan Cirebon. Tim patroli terdiri dari AIPTU Haris, AIPTU Toto Sucipto, BRIPKA Yayan S, dan BRIPKA Teguh Pribadi.

Pada pukul 10.30 WIB, kapal patroli tiba di koordinat 06⁰71'62" LS - 108⁰59'20" BT dan melakukan pemeriksaan terhadap kapal Tugboat Hernila 167 yang berasal dari Kalimantan Selatan dengan muatan batu bara dan 10 anak buah kapal (ABK). Setelah dilakukan pemeriksaan dokumen dan muatan, tidak ditemukan pelanggaran atau tindak pidana.

Selanjutnya, tim patroli melanjutkan pemantauan terhadap aktivitas nelayan di sekitar koordinat 06°74'48" LS - 108°61'26" BT pada pukul 11.30 WIB. 

Petugas memberikan berbagai imbauan kepada awak kapal dan nelayan, di antaranya  Memperhatikan kondisi cuaca sebelum melaut. Melengkapi peralatan keselamatan selama beraktivitas di laut. Segera melaporkan jika menemukan indikasi gangguan keamanan atau tindak kejahatan di perairan dan  Tidak mudah terprovokasi oleh berita hoaks atau isu yang belum terverifikasi.

Setelah patroli berlangsung lancar, kapal patroli kembali ke Dermaga PPN Kejawanan pada pukul 13.00 WIB. Dalam patroli ini, kondisi perairan terpantau mendung dengan tinggi gelombang 0,2 - 0,5 meter dan kecepatan angin sekitar 5 knot.

"Dengan adanya patroli ini, kami berharap para nelayan dan pelaku usaha pelayaran lebih waspada terhadap faktor keamanan dan keselamatan di laut," ujar AKP Acep.

Sat Polairud Polres Cirebon Kota akan terus melakukan patroli secara berkala untuk memastikan keamanan dan kenyamanan aktivitas pelayaran serta mendukung situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah perairan Cirebon.

((Red.)) 

Kapolres Cirebon Kota Silaturahmi dengan Da’i Kamtibmas, Perkuat Sinergi untuk Keamanan Kota


POLRES CIREBON KOTA. –Kapolres Cirebon Kota, AKBP Eko Iskandar, S.H., S.I.K., M.Si., menggelar silaturahmi bersama Pengurus Da'i Kamtibmas Polres Cirebon Kota di Mushola Miftahul Huda, Kelurahan Karyamulya, Kecamatan Kesambi, Selasa (18/2/25). 

Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara kepolisian dan tokoh agama dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).

Dalam pertemuan tersebut, hadir sejumlah pejabat kepolisian, termasuk Kasat Intelkam AKP Iwan, S.H., M.H., Kasat Binmas AKP Sudarsono, S.H., Kapolsek Kesambi IPTU Suganda, serta Bhabinkamtibmas dan Babinsa Kelurahan Karyamulya. Selain itu, Ketua Da'i Kamtibmas H. Muhammad dan tokoh masyarakat setempat turut menyambut kehadiran Kapolres.

Ketua Da'i Kamtibmas Kota Cirebon, Ustadz Amin, menyampaikan rasa syukur atas kesempatan bertemu langsung dengan Kapolres. 

Beliau menjelaskan bahwa keberadaan majelis dzikir antik yang mereka bentuk bertujuan untuk membimbing masyarakat dalam memperkuat spiritualitas dan moralitas.

"Alhamdulillah, kegiatan majelis dzikir sudah berjalan lancar. Kami juga siap bersinergi dengan kepolisian dalam menjaga ketertiban dan keamanan di Kota Cirebon," ujar Ustadz Amin.

Kapolres Cirebon Kota, AKBP Eko Iskandar, dalam sambutannya menegaskan pentingnya hubungan harmonis antara kepolisian dan tokoh agama dalam menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif.

"Saya merasa terhormat bisa bersilaturahmi dengan para Da'i Kamtibmas. Saya selalu menanamkan kepada anggota untuk dekat dengan masyarakat, sesuai dengan slogan AB3: Ada, Berpikir, Berbuat, dan Bermanfaat," ungkapnya.

Beliau juga meminta doa dan dukungan dari para tokoh agama agar dapat menjalankan tugasnya dengan baik dalam menjaga keamanan di Kota Cirebon. 

Kapolres menegaskan bahwa masyarakat dapat selalu berkomunikasi dengan pihak kepolisian apabila ada kendala yang perlu ditindaklanjuti.

Ketua Da'i Kamtibmas H. Muhammad menutup sambutan dengan menyampaikan komitmen pihaknya dalam bermitra dengan kepolisian.

"Kami siap membantu tugas kepolisian dalam menjaga kondusivitas Kota Cirebon. Semoga kepemimpinan Pak Kapolres berjalan dengan aman dan lancar," tuturnya.

Usai sesi sambutan, kegiatan dilanjutkan dengan salat Ashar berjamaah dan ramah tamah antara Kapolres dan para Da'i Kamtibmas. 

Momen ini semakin memperkuat hubungan antara kepolisian dan ulama sebagai mitra dalam menjaga keamanan dan ketertiban di masyarakat.

((Red.))